
Okesumbar.com -- Sebanyak 16 orang guru agama yang ada di kota pariaman, dilantik sebagai pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam Indonesia (AGPAII) kota pariaman, periode 2019-2024, di Balairung Rumah Dinas Walikota Pariaman Jumat (13/3), di acara “Seminar Penguatan Peran Pendidikan Agama Islam, dan Mengukuhkan DPD AGPAII, serta Pelantikan DPC AGPAII Kota Pariaman Periode 2019-2024.
Pelantikan dilakukan oleh Ketua DPD AGPAII Kota Pariaman Fathul Bahri, didampingi oleh Ketua DPW AGPAII Provinsi Sumatera Barat Rimelfi, dan dihadiri oleh Walikota Pariaman Genius Umar, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kota pariaman Kanderi, Ketua Kemenag Kota Pariaman M.Nur, serta Guru, Pengawas, dan Kepala Sekolah PAUD, TK, SD, SMP, SMA, SMK, bahkan SLB, se-Kota Pariaman.
Dalam sambutannya Rimelfi menjelaskan bahwa, AGPAII ini adalah sebuah wadah untuk menyatukan guru Pendidikan Agama Islam (PAI), dari setiap tingkat satuan pendidikan, mulai dari pendidikan TK, SD, SMP, SMA, SMK, bahkan SLB, karena guru PAI berada dalam satu wadah dibawah naugan AGPAII, yang menyatukan KKG, FKG, MGMPPAI SMA, SMK, bersatu didalam wadah rumah besar yang dinamai dengan AGPAII.
Jadi yang mendasari lahirnya AGPAII ini adalah semangat untuk membangun kapasitas dan kompetensi guru PAI, untuk menjadi lebih baik lagi, karena AGPAII ini adalah organisasi profesi yang sebenarnya seperti yang pernah dikatakan oleh Kementerian Pendidikan Dirjen GTK.
Untuk Kota Pariaman jumlah anggota AGPAII ini tercatat sekitar 150 orang, dan untuk Sumaterra Barat berjumlah 7.312 orang. Semoga yang dilantik amanah dengan tugas mereka yang baru untuk melayani, mengayomi, peduli dan mau memperjuangkan hak-hak guru PAI.
Adapun guru-guru agama yang dilantik sebagai Pengurus DPC AGPAII Kota Pariaman Periode 2019-2024 adalah, Elpenda Pendialis, Wendri Putra, Melia Agustia, Ermida Yusi,Abdri Septian, Akhiruddin, Naznil, Meni Veradegita, Zufri Wandi, Muhammad Hanafi, Andri Saputra, Liza Derita, Desi Novianti,Ade Wirman, Adek Oktilasari, dan Marlinis Manaf. (Desi).